HIDUP YANG INDAH


15. HIDUP YANG INDAH
Hai anak-anak, taatilah orang tuamu dalam segala hal, karena itulah yang indah di dalam Tuhan. Kolose 3:20
Banyak anak muda bertanya bagaimana mereka bisa mengalami kebahagiaan hidup. Bahkan keindahan terpancar dan menjadi bagian yang dialami. Tentu secapa prinsip kita percaya kepada Tuhan dengan sungguh-sungguh. Namun ayat diatas mengajarkan secara praktik sehari-hari dimana Tuhan mau kita sebagai generasi muda atau anak belajar menghormati orang tua. Mungkin kita mengalami kondisi bahwa orangtua kita tidak mengasihi kita,atau orang tua kita tidak seperti yang kita harapkan. Namun firmanNya menjadi hal yang perlu kita kerjakan. Belajarlah menghorrmati dan taat kepada orang tua. Bersyukurlah jika kit amasih memiliki orang tua, sebab itu kesempatan bagi kita untuk menjadi generasi yang bisa membalas kasih orang tua. Oleh sebab itu mari miliki ketetapan untuk belajar mengasihi orang tua kita. Bahkan Tuhan menjanjikan umur panjang dan kebahagiaan bagi generasi yang tahu dan bisa menghormati orang tua.

Tetap taat dan alami keindahan kehidupan


No comments:

Post a Comment