CERITAKAN
Maka haruslah engkau menjawab anakmu itu : Kita dahulu adalah budak Firaun di Mesir, tetapi Tuhan membawa kita keluar dari Mesir dengan tangan yang kuat. Ulangan 6 : 21
Salah satu
cara yang baik dalam memuridkan anak-anak kita adalah dengan bercerita. Kapanpun
kita bisa melakukannya. Dunia anak-anak sangat dekat dengan dunia cerita. Namun
kita harus tahu apa yang harus kita ceritakan. Bangsa Israel sudah diingatkan
Tuhan akan pertolongan yang dialami mereka. Mereka boleh mengalami pertolongan
tanganNya yang kuat untuk keluar dari perbudakan. Itulah yang harus
dicertitakan mereka. Sehingga anak cucu mereka benar-benar mengerti, Allah yang
disembah nenek moyang mereka. Mulailah menceritakan kebaikan Tuhan dan
pertolongaNya kepada anak-anak kita. Sehingga kebaikan Tuhan mulai termeterai
dalam hati mereka. Mereka semakin memahami bahwa Tuhan yang disembah orang tua
mereka benar-benar Allah yang hidup. Kapanpun kita bercerita,saat santai,makan
bersama, bermain bersama. Selama ada kesempatan,mulai ceritakan.
No comments:
Post a Comment