12. KATAKAN KEBENARAN
Terus ungkapkan kebenaran
Ams 12:17 Siapa mengatakan kebenaran, menyatakan apa yang adil, tetapi saksi dusta menyatakan tipu daya.Tuhan tidak menghendaki saudara dan saya untuk mereka-rekakan yang jahat bagi sesama maupun bagi diri sendiri.Hendaklah sebagai orang percaya, saudara dan saya saling berlaku adil dan berlaku benar satu terhadap satu dengan yang lain. Bukan mencari kemenangan atau menuruti keinginan pada diri sendiri.Namun lebih mengutamakan kepentingan bersama yang mampu menciptakan kerukunan antar sesama. Hendaknya kita memberitakan segala yang baik yang berlandaskan akan kebenaran. Serta menyatakan segala sesuatu yang bersifat adil, bukan memihak, namun sanggup menciptakan kedamaian dan ketentraman.Semua itu bergantung dari apa yang kita ucapkan, jika kita mengungkapkan apa yang benar, maka keadilan itu akan secara otomatis akan timbul dalam diri kita. Namun jika kita menyatakan apa yang tidak dilandaskan akan kebenaran, maka yang tercipta bukanlah lagi keadilan, namun sebuah tibu daya yang tidak akan pernah mendatangkan kebaikan.Jika kita tidak ingin disebut sebagai saksi dusta, maka kita harus mengatakan segala sesuatunya dalam kebenaran, bukan kebohongan.
Terus ungkapkan kebenaran
No comments:
Post a Comment