BERKAT ATAS BANGSA


25. BERKAT ATAS BANGSA
2Sam 6:18  Setelah Daud selesai mempersembahkan korban bakaran dan korban keselamatan, diberkatinyalah bangsa itu demi nama TUHAN semesta alam.
Tuhan memberkati kita senantiasa dalam kehidupan kita. Namun berkat itu bukan hanya untuk disimpan oleh diri kita sendiri. Perintah Tuhan sendiri juga menyatakan bahwa kita harus mengasihi sesama kita manusia seperti diri kita sendiri. Artinya adalah bahwa Tuhan juga menghendaki supaya kita membagikan berkat kita itu kepada siapa saja disekeliling kita. Namun ketika kita telah membagikan berkat itu bagi sesama kita, yang kita inginkan adalah imbalan atau balasan dan bahkan pujian bagi diri kita sendiri. Kita membagikan berkat bukan dengan ketulusan hati namun dengan tujuan untuk menyenangkan diri kita sendiri. Tujuan kita dalam berbagi seharusnya adalah hanya untuk memuliakan nama Tuhan. Hendaknya ketika berbagi kita mengingat satu pribadi yang telah memberkati kita terlebih dahulu yaitu Tuhan. Ketika kita mengingat akan kebaikan Tuhan atas hidup kita, maka tujuan kita berbagi hanyalah untuk memuliakan nama diatas segala nama yaitu Tuhan Yesus Kristus.
Berkat atas keluarga, komunitas dan bangsa

No comments:

Post a Comment