Tak seorangpun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon.
Matius 6:24
Dalam kehidupan kita tentu tidak bisa lepas dari
yang namanya uang. Namun sebenarnya dalam hidup ini,cara
pandang kita terhadap harta akan mempengaruhi pola hidup kita.Apakah kita mau memilih mengumpulkan harta di bumi atau di sorga. Mengumpulkan
harta di sorga berarti mengabdi kepada Tuhan.Meski hidup di dunia membutuhkan
uang, namun kebutuhan hidup sama sekali berbeda dengan mengumpulkan harta.
Sebab mata adalah pelita tubuh yang berkaitan dengan cara pandang seseorang
atas harta. Ambisi hati untuk mengumpulkan harta hanya di dunia ini merupakan
cara pandang yang salah dan menyesatkan. Tuhan Yesus dengan tegas
memperlawankan penggunaan harta yang diabdikan kepada Tuhan dengan Mamon (dewa
uang yang adalah simbol keserakahan akan harta kekayaan yang tanpa batas).Tuhan tahu bahwa uang bisa mengalihkan
fokus manusia kepadaNya. Sekarang menjadi pilihan bagi kita,apakah kita mau
mengabdi kepada mamon atau Tuhan? Marilah kita mengabdi kepada Tuan yang sejati
yaitu Kristus.
Mengabdi kepada Tuhan, bukan mamon
No comments:
Post a Comment