HIDUP DALAM KEADILAN


Celakalah dia yang membangun istananya berdasarkan ketidakadilan dan anjungnya berdasarkan kelaliman, yang mempekerjakan sesamanya dengan cuma-cuma dan tidak memberikan upahnya kepadanya; – Yeremia 22:13


Jika kita lihat perikop ini, maka kita bisa belajar dari kehidupan Raja Yoyakim. Bagaimana ia bersikap dan berperilaku. Jika kita lihat lebih lagi, maka bukan hanya menyoroti Yoyakim  namun juga Yoyakhin . Keduanya disoroti karena tidak menjadi raja yang baik meneladani ayah dan kakek mereka. Yoyakim dikritik pedas karenaberbeda dengan ayahnya yang melakukan keadilan dan kebenaran (15-16), ia justru berlaku sebaliknya(17). Maka, ia akan menerima hukumannya dengan tidak mendapatkan penguburan yang terhormat sebagai seorang raja (19).Ini menjadi pembelajaran bagi kita,bahwa pentingnya hidup dalam kebenaran Tuhan. Bahkan ketika kita sebagai pemimpin ,maka kita perlu menjalankan prinsip keadilan. Bahkan ketika kita menjalankan usaha atau bisnin dengan beberapa karyawan,tentulah kita tetap perlu menjalankan dengan keadilan dan kebaikan. Yoyakim menjadi contoh nyata dalam hal ketidakadilan. Jangan lah kita mencontohnya,namun kita tetap menjalankan sesuai dengan kehendakNya. Tetaplah pegang kebenaran dan tetap memanusiakan sesama kita. 


Berjalan dalam keadilan,dan mengandalkan Tuhan 


--------------------------

Mari sebarkan kabar baik ini kepada banyak temanmu.

Diberkatilah Anda dimanapun berada

--------------------------

#renungan #renunganharian 

#renungankristen #renunganrohani 

#renunganpagi #renunganmalam



No comments:

Post a Comment