KEBENARAN DAN KORBAN


17. KEBENARAN DAN KORBAN
Melakukan kebenaran dan keadilan lebih dikenan TUHAN dari pada korban - Amsal 21 : 3
Dalam kehidupan umat Tuhan khususnya ketika kita belajar dalam perjanjian lama, maka kita akan melihat bagaimana kehidupan mereka sangat dekat dengan yang namanya korban. Baik itu korban bakaran, atau korban penghapus dosa. Sehingga kita melihat, bahwa banyak tokoh Alkitab di perjanjian lama, banyak mendirikan mezbah sebagai tempat membakar korban. Dan itu sangat disukai Tuhan. Namun justru, ayat diatas sangatlah menarik, bahwa Tuhan sangat menghargai dan berkenan jika umatNya melakukan kebenaran dan keadilan. Bukannya korban menjadi hal yang tidak penting. Namun sikap hati yang mau berpegang kepada kebenaran itu sangat diperkenan Tuhan. Mungkin kita bisa juga melakuakan korban, namun mungkin dengan motivasi yang kurang benar. Namun ketika kita memiliki kebenaran dalam hati kita, maka kita akan melakukan firmanNya.

No comments:

Post a Comment