"Kiranya TUHAN memberkati engkau dari Sion, supaya engkau melihat kebahagiaan Yerusalem seumur hidupmu," Mazmur 128:5
Kebahagiaan khususnya dalam keluarga menjadi impian banyak orang. Banyak
keluarga berupaya mendapat kebahagiaan. Dalam Mazmur 128 ditemukan kunci
bagaimana kita mengalami kebahagiaan.
Dalam
Mazmur 128 : 1 "Dalam takut akan TUHAN ada ketenteraman yang besar, bahkan ada perlindungan bagi anak-anak-Nya."
Takut
yang dimaksud bukanlah ke hal yang negatif namun kepada hal menghormati dan rasa
membutuhkan Tuhan. Kekudusan dan kehidupan yang benar dihadapanNya. Sikap
yang rela melakukan kehendak Tuhan dan peritahNya, bukan karena keterpaksaan namun
kerelaan karena kita tahu akan penebusanNya. Bahkan rasa takut akan Tuhan bukan
hanya untuk pribadi namun seisi anggota keluarga. Ketika seisi rumah bersepakat
memiliki hati yang takut akan Tuhan, maka ketentraman dan Kasih Allah akan
mengalir dalam keuarga dan berdampak bagi sekitarnya. Sehingga keluarga
memancarkan kasih Allah.
No comments:
Post a Comment