BERKATI ANAK



Lalu Ia memeluk anak-anak itu dan sambil meletakkan tanganNya atas mereka Ia memberkati  Markus 10:16

Hati Yesus bagi anak-anak sangat besar. Bahkan ketika bertemu anak-anak, Yesus memberi perhatian penuh kepada anak-anak. Bahkan Yesus memberikan pelukan kepada anak-anak. Ini menunjukan penerimaan penuh kepada anak-anak. Dengan semua kekurangan dan keterbatasan yang ada, justru Yesus menerima anak-anak. Penerimaan ini bahkan disertai dengan penumpangan tangan. Penumpangan tangan ini berupa pemberian berkat bagi anak-anak. Anak-anak perlu mendapat berkat dari Tuhan lewat keluarga. Sebagai keluarga dan orang tua, penting untuk memiliki sikap hati seperti Yesus. Pelukan sangat penting bagi anak, sebab ini berarti penerimaan dan juga akan memberi dampak positif bagi perkembangan psikologi anak Jika juga perlu melepaskan berkat bagi anak-anak, sehingga mereka hidup dalam berkat Tuhan. Ketika anak mengalami penerimaan dan berkat, maka akan bertumbuh menjadi pribadi yang luar biasa. Biasakan pelukan bagi anak-anak

No comments:

Post a Comment